Dharma Wanita Persatuan Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Bea dan Cukai Kalimantan Bagian Timur. Sekretariat: Jalan Jenderal Sudirman 546, Balikpapan Kalimantan Timur.

Minggu, 11 Maret 2012

Subuh di Masjid Sultan Suriansyah

(Kunjungan Ketua DWP DJBC, part 10)

Masjid Sultan Suriansyah juga dikenal dengan Masjid Kuin. Masjid ini adalah masjid bersejarah dan tertua di Kalimantan Selatan yang dibangun oleh Sultan Suriansyah, Raja Banjar pertama yang memeluk agama Islam (1526-1550). Berlokasi di Kelurahan Kuin Utara, Banjarmasin Utara, di pinggir sungai Kuin, menjadikan masjid ini tujuan utama wisatawan muslim yang ingin melaksanakan sholat dalam perjalanannya menyusuri Sungai Kuin untuk menuju Pasar Apung Martapura.



Arsitektur dan konstruksi masjid bergaya tradisional Banjar dengan ornamen motif flora-fauna dan kaligrafi Arab mendominasi interior dan eksterior masjid. Dari tiang sampai lantai menggunakan kayu ulin, termasuk mimbarnya yang sangat indah dan istimewa  yang dibuat oleh Haji Muhammad Ali Al Banjari.  Usia mimbar sudah lebih dari 200 tahun dan masih kokoh sampai saat ini.




Masjid Suriansyah adalah salah satu situs purbakala yang harus kita jaga kelestariannya dengan cara merawat dan memeliharanya dengan baik sekaligus menggunakannya sebagai tempat ibadah sesuai dengan tujuan utama pembangunan masjid itu sendiri. Untuk lebih mengenal dan menyayangi peninggalan bersejarah tinggi ini dapat klik di sini.


Ornamen flora khas Banjar diukir di kayu ulin 


Tampak pada gambar, Ketua DWP DJBC, Ibu Agung Kuswandono, didampingi Ibu Erna Oentarto, Ibu Taryono dan Ibu Yusmariza berpose di depan Masjid Suriansyah sesaat setelah selesai melaksanakan jamaah Sholat Subuh dengan warga setempat pada Hari Sabtu, tanggal 02 Maret 2012 yang lalu.

Salam Redaksi
**EO**

Tidak ada komentar:

Posting Komentar