Dharma Wanita Persatuan Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Bea dan Cukai Kalimantan Bagian Timur. Sekretariat: Jalan Jenderal Sudirman 546, Balikpapan Kalimantan Timur.

Jumat, 02 Desember 2011

Usaha Bidang Ekonomi

Dalam rangka berusaha menjadi organisasi yang mandiri, berdaya usaha dan berkreativitas dengan memanfaatkan jejaring baik di lingkungan instansi terkait Dharma Wanita Persatuan, maupun di lingkungan handai taulan dan keluarga, Bidang Ekonomi Dharma Wanita Persatuan Kanwil DJBC Kalbagtim yang dimotori oleh ibu Muriani Sair dengan anggota Ibu Nurul Acep Herman, Ibu Tutut Basuki, Ibu Marni Anisral, Ibu Neneng Jamilah A Yani dan Ibu Atik Jamaludin, memasarkan aneka produk kebutuhan keluarga. Keuntungan yang didapat dimasukkan ke dalam Kas DWP untuk digunakan mendukung kegiatan-kegiatan DWP.

Dalam posting ini, dimuat beberapa contoh produk yang ditawarkan saat ini, yaitu diantaranya mukena batik, aneka kerudung baik dengan hiasan sulam maupun rajut, juga aneka baju muslim anak. Beberapa foto produk sebagai berikut:


Mukena Batik


Kerudung rajut pinggir

Kerudung bordir

Baju muslim anak


Mukena renda

Dalam laporannya, Bidang Ekonomi menyampaikan bahwa pada bulan September sampai dengan November 2011 telah terjual 13 potong baju muslim anak, 28 potong aneka mukena, 39 potong kerudung dan 5 botol lerak (sabun khusus pencuci batik)...waaah.... banyak juga ya bu?  :) Laris manis rupanya...  :)

Selamat atas kegigihan Ibu-Ibu dalam usaha menambah kas organisasi, semoga menjadi amal ibadah Ibu-Ibu semua. Amiin. Kepada yang menginginkan untuk membeli produk yang dijual oleh DWP Kalbagtim dapat menghubungi Bidang Ekonomi atau pengurus lainnya. Selamat berbelanja !


Salam Redaksi
*Eo

Tidak ada komentar:

Posting Komentar